Terkadang dari tahun ke tahun akan membuat persahabatan pudar begitu saja. Apalagi status berubah dari single menjadi suami atau istri orang. Pasti selalu saja membuat pertemuan yang sering dilakukan menjadi tidak pernah terjadi sama sekali. Persahabatan yang terjalin pun akan mengalami perubahan yang sangat drastis. Namun jangan khawatir buat kalian yang menginginkan tetap terjalinnya persahabatan walaupun sudah banyak perubahan yang selalu kita alami, Tidak serta merta membuat kalian akan tetap bisa berhubungan baik dengan sahabat kalian. Karena mereka lah yang akan selalu mengerti dengan perubahan sikap kita. Berikut cara menjaga persahabatan tetap langgeng dan tahan lama :
- Fleksibel
Jadilah orang yang fleksibel agar kalian tidak kesulitan dalam menerima perubahan sikap sahabatmu. Saat dulu kemana-mana selalu bersama lalu perubahan pun mulai terasa semenjak mereka memiliki pasangan dan sudah semakin jarang menghubungimu atau mengajakmu bertemu. Janganlah kamu berkecil hati atau bersedih, Terimalah kenyataan bahwa sahabatmu telah berubah dan semuanya tak akan sama lagi seperti kita masih single. Persahabatan akan bertahan lama jika kamu dan sahabatmu saling menerima kenyataan bahwa perubahan adalah proses yang alami dan tidak dapat kita hindari. Singkirkan ego masing-masing, Terimalah perubahan sahabatmu ketika semuanya telah berubah.
- Komitmen
Tidak hanya dengan pasangan saja kita berkomitmen. Tapi dengan sahabat pun kita harus tetap berkomitmen. Sejauh apapun jarak sahabatmu sekarang atau sesibuk apapun sahabatmu. Tetaplah berkomunikasi dengan baik. Jangan hanya karena memiliki kesibukan masing-masing lalu kita tidak pernah menghubunginya sama sekali. Walaupun memiliki kesibukan, Setidaknya sempatkanlah waktu agar tetap bisa bertemu. Tak masalah hanya pertemuan secara singkat, Setidaknya kalian masih tetap menjalin hubungan baik dengan sahabatmu.
- Sabar
Perubahan sahabatmu akan melatih kesabaranmu agar persahabat kalian tetap terjalin dengan baik. Memang menjengkelkan jika sahabatmu yang dulunya menyenangkan tapi kini berubah menjadi seseorang yang tidak kamu kenal. Jangan salah guys, Justru disinilah kalian akan banyak belajar lebih dewasa dengan cara menerima perubahan saabatmu. Pahami segala perubahannya karena setiap perubahannya pasti ada alasan tertentu mengapa sahabatmu mengalami perubahan itu.
- Pendengar Setia
Jadilah pendengar setia karena tanpa disadari pasti ada sahabatmu yang membutuhkanmu hanya untuk mendengarkan keluh kesahnya saja. Tapi bila sahabatmu membutuhkan pendapatmu, saat itulah kamu bisa memberikan pendapatmu yang terbaik. Dalam persahabatan menjadi pendengar setia adalah hal yang tidak dapat diremehkan, tanpa menjadi pendengar yang setia maka persahabatmu akan rawan dengan konflik. Maka dari itu, Jika salah satu pihak ingin berbagi ceritanya, dengarkanlah dengan penuh perhatian karena menjadi pendengar setia tidaklah membosankan, dengan menjadi pendengar yang baik kita akan belajar banyak dari sahabatmu jika suatu saat masalah yang sama juga menimpamu.
- Komunikasi
Komunikasi sangat penting dalam persahabatan karena dengan terjalinnya komunikasi yang baik akan membuat persahabatmu tetap bertahan lama. Konflik yang sedang kamu alami pun juga dapat dikomunikasikan dengan sahabatmu. Berkomunikasi tidak hanya karena saling berjauhan tapi juga dapat berbagi perasaan yang sedang kamu alami.
- Saling Memahami
Inilah hal yang sangat penting yang harus kalian miliki jika ingin menjaga persahabatan tetap bertahan lama. Selalu memahami karakter sahabatmu entah itu kebaikannya, keburukannya ataupun kekurangannya. Karena biar bagaimanapun kita semua memiliki karakter yang berbeda. Kita pun juga harus selalu mengerti kondisi yang sedang dialami oleh sahabatmu. Apapun itu jika ada orang lain menjelekkan sahabat kita dengan membicarakan keburukannya, Kita akan memahaminya tanpa harus ikut membencinya. Karena dengan sikap saling memahami akan membuat persahabatanmu tetap langgeng dan bertahan lama.
- Seimbang
Perlakukan sahabatmu dengan seimbang, Maksudnya adalah perlakukan sahabatmu sebagaimana kita ingin diperlakukan. Pada dasarnya kita semua ingin diperlakukan dengan baik, tak hanya oleh sahabatmu tapi juga dengan semua orang. Maka dari itu, belajarlah untuk selalu memperlakukan orang dengan cara baik. Karena dengan perlakuaan yang baik akan menghasilkan sesuatu yang baik pula.
Nah sekarang kalian tau kan bagaimana cara menjaga persahabatan tetap langgeng dan awet tahan lama. Banyak dari teman saya yang selalu bertanya bagaimana sih caranya bisa tetap bersahabat lama dan masih sering bertemu. Makanya saya sekedar memberikan beberapa tips agar kalian memiliki persahabatn yang bertahan lama.
Berikut beberapa sahabat yang memahami karakter saya dan kita masih tetap berhubungan baik hingga saat ini. Walaupun kami tidak selalu memberi kabar setiap harinya tapi kita selalu menyempatkan waktu untuk saling bertemu dan bercerita keluh kesah masing-masing. So you guys...tetap jagalah hubungan kalian dengan sahabatmu karena tidak mudah mencari sahabat yang mengerti karaktermu dan menerima kita apa adanya.
Mba Nde from 2007 and still counting
|
Krucils from 2007 and still counting
|
Sendy from 2010 and still counting |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Yuk ah komen daripada cuma sebarin Spam